M Fadli Rajai Final Indoprix
Jakarta (Bali Post) -
Perjuangan pembalap kawakan M.Fadli dari tim Suzuki Pertamina AHRS di final Indoprix, di Sirkuit Balipat, Binuang Tapin, Kalimantan Selatan, yang berakhir Minggu (25/11) kemarin sungguh tak sia-sia.
Fadli merajai babak final lomba balap motor paling bergengsi di Indonesia ini dengan sukses memborong dua gelar sekaligus di kelas bergengsi IP1 110 cc dan IP2 125 cc. Hanya di kelas IP1, Fadli memang sempat terseok-seok di race pertama. Ia terus-terusan ditempel dua jagoan Yamaha, Harlan dan Hokky Krisdianto. Alhasil, Fadli hanya bisa finis di posisi ketiga.
Tapi, di race kedua, Fadli tak mau menyerah. Baginya, menang dan juara umum atau tidak sama sekali. Penonton yang mencapai 12.000 itu pun benar-benar dibuat bergeming melihat aksi Fadli.
Di awal lomba, posisinya jauh tertinggal di urutan keempat. Sebaliknya, Harlan justru memimpin hingga memasuki lap ketujuh. Perlahan tapi pasti, Fadli terus melaju hingga akhirnya bisa menggeser posisi Harlan. Di lap-lap terakhir pun sempat terjadi pertarungan sengit antara Fadli dan Harlan. Tapi, Fadli akhirnya sanggup membuktikan dirinyalah yang terbaik.
Di kelas IP2, meski hanya bisa finis ketiga di belakang Hendriansyah (Suzuki Evalube Hendriansyah RT) dan Hokky, Fadli tetap jadi juara umum di IP2. Persaingan di kelas ini pun tak kalah sengit. Hokky sudah berusaha keras untuk bisa finis pertama sehingga bisa menyelamatkan satu gelar di kelas IP2.
Hendri yang melaju mulus sejak start dari posisi keempat hingga akhirnya bisa menyodok di posisi pertama justru jadi dewa penyelamat bagi Fadli. Dengan finis di posisi ketiga, Fadli pun mengumpulkan poin terbanyak menjadi 173, diikuti Hokky dengan 168, dan Hendri di posisi ketiga dengan 150 poin.
Sementara di IP 1, Fadli mengumpulkan 166 poin, diikuti Harlan dengan 152 poin dan Hokky dengan 117 poin. Fadly menangis terharu menyambut kemenangannya. "Semoga dengan memborong gelar juara di dua kelas ini dapat memacu kami untuk lebih baik lagi di tahun mendatang," kata Fadli.
Sementara Hendri yang tampil sebagai pahlawan bagi Fadly di kelas IP2 ini mengaku melakukan itu
INDOPRIX
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment