Revo Matic



MELIHAT pasar motor matik yang masih sangat menjanjikan dan keberhasilan produk motor bebek Honda Revo, PT Astra Honda Motor (AHM) mengambil langkah spektakuler, yaitu menggabungkan keduanya dan jadilah Honda Revo AT.




Senjata andalan pada motor bebek ini berupa teknologi Continous Variable Automatic (CV-matic). Oleh karena itu sah-sah saja jika kita menyebutnya sebagai Honda Revo Matic.

Ini merupakan sepeda motor bebek pertama di Indonesia yang menggunakan teknologi CV-matic yang memadukan kehandalan & kenyamanan berkendara motor bebek dan kemudahan berkendara transmisi otomatis.

Mesin Honda Revo AT mengadopsi sistem pendinginan ganda yaitu pendinginan udara untuk CVT dan pendinginan ruang mesin dengan oli sama seperti mesin motor bebek. Sistem ini efektif untuk mengurangi panas dalam mesin sehingga temperatur mesin tetap stabil, terutama saat macet, dan perjalanan jauh.

Posisi lubang untuk pendinginan udara menghadap ke atas sehingga mengurangi risiko masuknya air ke dalam mesin jika menerjang banjir. Mesin 4 tak 110 cc yang diusungnya menganut teknologi EFT (Efficient & low Friction Technology) yang berfungsi untuk meminimalkan gesekan antar komponen mesin.

Hebatnya lagi, mesin Honda Revo AT juga dilengkapi dengan teknologi sistem Fuel Injection baru generasi ketiga dengan penambahan sensor O2, dan catalytic converter yang akan membuat kerja mesin lebih optimal dan tahan lama, konsumsi bahan bakar lebih hemat dan emisi gas buang rendah dan memenuhi standar Euro 2.

Presiden Direktur PT AHM Yusuke Hori mengatakan bahwa Honda merupakan pionir dalam pengembangan teknologi CV-matic. Kehadiran Honda Revo AT ini merupakan salah satu bukti komitmen Honda untuk senantiasa menghadirkan produk yang berkualitas dengan teknologi terkini.

Executive Vice Presiden Direktur PT AHM Johannes Loman menambahkan peluncuran Honda Revo AT mencerminkan keseriusan AHM dalam menghadirkan teknologi terkini dalam sepeda motor yang dijualnya di Tanah Air.

"Setelah merilis Honda PCX yang memiliki teknologi advance, kini kami memperkenalkan Honda Revo AT yang menggabungkan kehandalan motor bebek dan kenyaman berkendara skutik. Kami berharap motor berteknologi CV-matic pertama di Indonesia ini dapat diterima dengan baik oleh konsumen," ujar Loman.

Honda Revo AT dirancang dengan mempertahankan konsep berkendara motor bebek sehingga motor ini tetap menempatkan rem depan di tuas setang kanan, rem belakang menggunakan pedal rem di kaki kanan.

Dengan konsep ini, kebiasaan berkendara bagi pengguna sepeda motor bebek diharapkan dapat dipertahankan sementara teknologi CV-matic akan mampu mengoptimalkan kenyamanan berkendara.

Bisa dibilang sepeda motor ini mewujudkan keinginan konsumen setia Honda yang mendambakan kendaraan bebek dengan keindahan desain yang dimiliki Revo namun memiliki cara pengoperasian yang sepraktis motor skutik.

Honda Revo AT juga hadir dengan fitur-fitur yang sebelumnya hanya ada pada motor matic Honda, seperti standar samping otomatis (side stand switch) yang membuat mesin tidak dapat dinyalakan saat standar samping dalam posisi turun. Selain itu juga dilengkapi dengan tuas brake lock, pengaman kunci kontak bermagnet otomatis yang dilengkapi fosfor (indiglow).

AHM memasarkan Honda Revo AT dengan pilihan tunggal yaitu model Cast Wheel (CW) dalam tiga pilihan warna yaitu techno black, techno violet, techno red dengan harga Rp15,8 juta (on the road DKI Jakarta).

sumber : mediaindonesia.com

» Read More...

Yamaha LEXAM

Kabar baru dari YMKI, isu yang saya dengar yamaha akan meluncurkan LEXAM diakhir tahun ini. Bila jadi diluncurkan maka LEXAM ini akan head to head dengan revo automatic yang akan diluncurkan di akhir tahun 2010

Produk bebek matik Yamaha LEXAM ini dihadirkan di pasar motor Indonesia dengan sistem YCAT (Yamaha compact Automatic transmission) atau sosok real bebek dengan Transmisi Matic/CVT.

Yoshiteru Takashi sebagai mantan Presiden Director PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI) telah memberikan bocaran kepada media tentang Motor Yamaha Lexam. Yoshiteru juga menyampaikan rasa optimismenya pada bebek matik Yamaha ini.



Pria ramah yang mulai bulan depan menjabat Managing Director Motorcycle Operation di Yamaha Motor Coorporation sekaligus menjadi chairman Yamaha Indonesia Group ini membocorkan kemunculan Yamaha Lexam di tanah air. “Kita akan luncurkan Yamaha Lexam di bulan Oktober,” ungkapnya seperti yang dikutip dari situs otomotifnet.com

Dengan kemunculan bebek murni dengan transmisi automatic ini akan memunculkan motor jenis baru yang ada di Nusantara ini. Kita sebagai user diuntungkan dengan semakin banyak pilihan motor. Semoga pas nanti muncul Yahama LEXAM ini bisa membuat pada bikers terkesima. ciey-ciey. Wush....

» Read More...

Blog ini di jual senilai 300k.. minat hub 08562954111

Best Artikel

Powered by Blogger.